:::: MENU ::::
  •  photo janganbingung_zps8u5qbyar.png

    JANGANBINGUNG.COM MEMBERI INFORMASI YANG ANDA BUTUHKAN TENTANG KULINER, HOT NEWS, PARIWISATA, DAN TENPAT NONGKRONG YANG ADA DI JOGJA

  •  photo janganbingung_zps8u5qbyar.png

    BERBAGAI INFORMASI TERBARU KAMI SAJIKAN

  •  photo janganbingung_zps8u5qbyar.png

    INFORMASI KULINER YANG ADA DI JOGJA

  •  photo janganbingung_zps8u5qbyar.png

    INFROMASI TEMPAT WISATA YANG ADA DI JOGJA

  •  photo janganbingung_zps8u5qbyar.png

    INFORMASI TEMPAT NONGKRONG YANG ADA DI JOGJA

Sabtu, 23 April 2016

Kalimilk Yogyakarta
Kalimilk – Tentu saat ini indonesia sangat ramai dengan tempat kuliner yang unik, pasalnya dengan semakin uniknya sebuah tempat kuliner maka akan membuat banyak calon pengunjung yang penasaran. Salah satu tempat nongkrong unik di Yogyakarta adalah sebuah tempat kuliner yang bernama Kalimilk yang tentu saja bagi sebagai anak muda Jogja sudah tidak asing dengan Kalimilk ini.

Kalimilk adalah sebuah tempat nongkrong yang asyik dan menyehatkan, pasalnya di sini anda akan di tawari berbagai sajian susu dengan berbagai rasa sesuai dengan selera anda. Berkonsep seperti cafe, tempat kuliner jogja yang satu ini bikin betah para pengunjungnya. Tentu beberapa rasa yang bisa menarik anda sangat banyak dan berbagai rasa buah.
Beberapa rasa susu yang di sajikan di Kalimilk seperti misalkan saja rasa strawberry, rasa caramel, rasa anggur, rasa durian, rasa hazelnut dan tentu masih banyak lagi rasa yang lain, termasuk susu di campur dengan cookies. Untuk porsi, anda juga bisa menyesuaikan dengan kapasitas isi perut anda, ada yang ukuran kecil, sedang hingga besar yang tentu sangat memuaskan.
Akan tetapi tidak hanya susu saja yang di sajikan di tempat kuliner Kalimilk ini, beberapa jenis makanan lain seperti risoles keju, roti goreng, sandwich dan fettucini. Anda tidak perlu kwatir harga menu Kalimilk ini sangat terjangkau yakni antara Rp. 5.000 hingga Rp.21.000 saja, tentu kantong anda akan tetap amab bukan hingga bulan depan?
Nah bagi anda yang tertarik untuk mencoba sajian menu Kalimilk ini, silahkan saja datang langsung ke Jalan Nglempongsari Raya No. 251, Monjali, Daerah Istimewa Yogyakarta. Merupakan tempat nongkrong yang asyik, untuk datang ke tempat ini anda wajib untuk membawa teman-teman anda.
Jam buka Kalimilk adalah jam 11 siang hingga jam 12 malam, jadi jangan sampai salah waktu ya? Sajian Kalimilk hanya bisa anda nikmati di Jalan Nglempongsari Raya No. 251, Monjali, Daerah Istimewa Yogyakarta saja. Untuk tanya-tanya, anda bisa menghubungi nomor telefon Kalimilk di (0274) 888999 ya?

0 komentar:

Posting Komentar